Dalam American Football Trick Shots, Anda harus mengerahkan segala kemampuan Anda untuk mengatasi cobaan dan rintangan yang mendatangi Anda. Sebagai seorang pemain American football, Anda harus memasukkan bola di antara tiang gawang dengan jumlah lemparan yang terbatas. Anda juga akan memperoleh lebih banyak poin sesuai dengan jumlah koin yang bisa Anda kumpulkan pada setiap lemparan. Apakah Anda bisa mendapatkan semua koin dengan jumlah lemparan terbatas?
Cara kerja gim ini sangat sederhana: Anda mengendalikan pemain mengunakan jari, menendang bola, lalu mengarahkannya agar masuk di antara tiang gawang, sekaligus mencoba memperoleh koin sebanyak mungkin. Untuk diperhatikan bahwa level akan selesai begitu bola menyentuh titik tujuan akhir. Jadi, manfaatkan semua peluang yang ada untuk memperoleh skor setinggi mungkin di setiap level. Pastikan Anda mengambil semua peluang!
Aplikasi ini memiliki 100 level dengan berbagai tingkat kesulitan sehingga Anda pasti akan banyak bersenang-senang. Terkadang, hanya ada satu kesempatan untuk mengalahkan suatu level, tetapi terkadang ada dua, tiga, empat, atau lebih kesempatan untuk Anda. Jangan putus asa karena Anda harus banyak berlatih hingga jago. Kenakan helm, pelindung mulut, bantalan bahu, lalu mainkan setiap level sampai Anda mengerti bahwa yang terpenting adalah cara mengarahkan bola. Ingat bahwa ini adalah American football, yang merupakan jenis permainan bola terberat. Jadi, Anda harus berjuang sekuat tenaga agar mampu bermain dengan baik.
Jika Anda menyukai pertandingan American football dan merasa bisa mengalahkan semua levelnya, langsung ambil kesempatan Anda dan mulailah bermain!
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 10.9 Mavericks ke atas
Komentar
Belum ada opini mengenai American Football Trick Shots. Jadilah yang pertama! Komentar